Bank Rakyat Indonesia atau biasa disingkat BRI adalah salah satu bank milik pemerintah yang terbesar di Indonesia. BRI Didirikan di Purwokerto, Jawa Tengah oleh Raden Bei Aria Wirjaatmadja tanggal 16 Desember 1895 dengan nama De Poerwokertosche Hulp en Spaarbank der Inlandsche Hoofden.
Sejak 1895 BRI hadir untuk memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat Indonesia, menjangkau dari yang tak terjangkau dan melayani dari yang tak terlayani. Dengan mengutamakan pelayanan kepada segmen usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dan secara konsisten memberikan yang terbaik pada segmen tersebut, BRI digerakkan secara disiplin dengan Budaya Kerja yang baik.
Jaringan kerja BRI tersebar di seluruh Indonesia dan beberapa Kantor Cabang Luar Negeri. Sampai dengan akhir tahun 2019, BRI memiliki 9.618 unit kerja konvensional, lebih dari 227.000 jaringan e-channel dan mampu menghadirkan jaringan Agen BRILink sejumlah 422.160 untuk melayani masyarakat Indonesia.
Pada tahun 2020 BRI berhasil meraih predikat Top Bank di Indonesia dengan menduduki peringkat pertama versi The Banker, serta berhasil memasuki jajaran Top 1.000 World Banks 2020 versi The Banker dengan menduduki peringkat 112 Dunia.
Dari tahun ke tahun, BRI berhasil mencatatkan laba tertinggi di Indonesia, dimana pada akhir tahun 2019 mampu mencapai laba bersih Rp34,4 T, sekaligus menjadi BUMN dengan Penyetor Dividen Terbesar RI yaitu senilai Rp9,25 T atau 21,5 % dari keseluruhan dividen yang disetor BUMN sebesar Rp43,07 T. Sebagian dividen tersebut juga dibagikan kepada publik yang memiliki saham Bank BRI yang dikenal dengan nama BBRI. Sejak awal melantai di bursa pada tahun 2003, BBRI telah melalui dua kali stock split dengan masing-masing rasio 1 : 5.
Untuk meningkatkan pelayanan kepada nasabah, pada tahun 2016 BRI membeli sebuah satelit yang dikenal dengan nama BRISat. Inovasi dalam pelayanan terus dilakukan, khususnya dalam pengembangan teknologi sehingga semakin memperkuat pelayanan melalui channel Digital Banking. BRI juga terus bertransformasi dan memberikan kenyamanan bagi seluruh pekerja. Dengan meluncurkan tagline Working at BRI Has To Fun. Keep Your Spirit High and Stay Young Forever. Kolaborasi dalam tim adalah aspek budaya kerja yang dikedepankan, ditunjang oleh kepemimpinan yang unggul, worklife integration dan co-working space untuk meningkatkan produktivitas pekerja dalam berinovasi.
Kualifikasi Umum :
1. Kandidat merupakan lulusan S-1/S-2 dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta terbaik.
2. Usia maksimal 25 tahun untuk S1 (belum berulang tahun ke 26 pada 20 Januari 2023) dan maksimal 27 tahun untuk S2 (belum berulang tahun ke 28 pada 20 Januari 2023)
3. Diutamakan memiliki Pengalaman bekerja di bidang Perbankan atau Marketing minimal 1 tahun dan/atau memiliki minat yang tinggi di bidang marketing
4. Status belum menikah
5. Bersedia ditempatkan di seluruh Unit Kerja BRI.
6. Bersedia menandatangani Surat Perjanjian dengan BRI apabila dinyatakan diterima sebagai Peserta BFLP.
Cara Mendaftar :
daftar hanya di link resmi = https://e-recruitment.bri.co.id/
daftar hanya di link resmi = https://e-recruitment.bri.co.id/
Periode pendaftaran:
3 Januari - 20 Januari 2023
3 Januari - 20 Januari 2023
Sekian informasi mengenali Program Management Trainee BRI, silahkan share ke rekan yang membutuhkan, semoga bermanfaat